Cari Blog Ini

NEW MEDIA - TARUNA

NEW MEDIA


Definisi new media secara eksklusif menunjuk kearah teknologi komputer yang menekankan bentuk dan konteks budaya yang mana teknologi digunakan, seperti dalam hal seni, film, perdagangan, sains dan dari semua itu juga digunakan dalam internet. Sementara digital media merupakan kecenderungan kepada kebebasan teknologi itu sendiri sebagai karakteristik sebuah medium atau merefleksikan teknologi digital.

Untuk melakukan integrasi dengan media baru agar mampu memenuhi harapan baru bagi pelanggan setianya, baik pembaca media online maupun pembaca media cetak. Perkembangan media baru sebenarnya menunjuk kearah sebuah perubahan dalam proses produksi media, distribusi dan penggunaan. Media baru tidak terlepas dari key term seperti digitality, interactivity, hypertextuality, dispersal dan virtuality. Dalam konsep digitality semua proses media digital diubah atau disimpan ke dalam bilangan, sehingga keluaran atau outputnya dalam bentuk sumber online, digital disk atau memory drivers yang akan diubah dan diterima dalam layar monitor atau dalam bentuk hard copy. Konsep interactivity menunjuk kepada adanya kesempatan dimana text dalam media baru mampu memberikan users untuk “write back into the text”. Sedangkan konsep dispersal media baru lebih kepada proses produksi dan distribusi media menjadi decentralised dan mengandalkan keaktifan individu. Batasan new media sering disamakan dengan digital media, yang semestinya new media lebih pada konteks dan konsep budaya kontemporer dari praktik media daripada seperangkat teknologi itu sendiri.

Manfaat New Media ada banyak, diantaranya adalah sebagai berikut :

-           Bidang Pendidikan, dalam bidang ini tentunya manfaat new media sangat besar dan dirasakan sekali oleh para pelajar atau mahasiswa. Para pelajar atau mahasiswa saperti saya bisa mencari bahan bahan materi yang diperlukan oleh mereka, jadi kita dapat mengurangi biaya dalam hal membeli buku, karena kita bisa mendownloadnya berupa buku digital yang lebih simple dan mudah diakses dan juga mudah untuk digunakan karena tidak harus membawa banyak buku.

-           Bidang Kesehatan, dalam bidang ini banyak sekali manfaat yang dirasakan langsung oleh orang yang sedang sakit atau orang yang mencari sesuatu bahan alami untuk menjaga kesehatan. Biasanya orang mengakses website yang isinya adalah resep obat yang tradisional.

-           Bidang Pekerjaan, dalam bidang ini juga tentunya sangat berguna untuk orang orang yang ingin mencari pekerjaan. Karena lewat new media orang bisa mengetahui lowongan pekerjaan tanpa harus membeli koran atau keliling ke tempat perusahaan. Karena biasanya setiap instansi atau perusahaan memiliki website, jadi kita cukup melihat website dari instalasi itu. Melalui new media juga para pelamar kerja bisa mendaftar lewat online.

-           Bidang Perdagangan, bidang ini juga merupakan bidang yang layak diakses oleh orang orang, manfaatnya dapat dirasakan oleh penjual dan pembeli yaitu dapat mengiklankan gambar barang yang ingin dijual dan bagi pembeli dapat melihat gambar barang yang dijual dengan  berbagai macam pilihan. Sedangkan dengan metode pembayarannya dapat menggunakan rekening kartu debit atau kartu kredit. Barang yang dipesan juga dapat dilakukan pengiriman dengan melalui pos, ojek online dan lain lain. Disini juga ada forum jual beli yang banyak diakses orang diantaranya yaitu kaskus, toko pedia, blibli dan lain lain.

-           Bidang Sosial, merupakan bidang yang sekarang paling banyak diakses oleh orang orang karena banyak sekali website yang dapat kita kses untuk melakuka kegiatan sosial salah satunya yaitu facebook, friendster, twitter, my space, line, what’s up, yahoo, dan masih banyak lagi yang lainnya. Melalui website website tersebut kita dapat menjalin hubungan dengan siapapun, kapanpun dan dimanapun kita sedang berada. Di website kita juga dapat mengirim file berupa foto, video, dokumen dan lain sebagainya.

Komponen new media,  pada new media ada beberapa komponen seperti pembuat, penyalur dan pemakai dengan keterangan sebagai berikut :

-           Pembuat, merupakan orang yang menciptakan wadah atau sarana new media itu sendiri. Komponen ini berperan sebagai pencipta atau pembentuk new media. Tanpa dengan adanya si pembuat komponen new media ini tidak akan berjalan dengan sebagaimana mestinya.

-           Penyalur, merupakan sebuah perantara yang menghantarkan sarana media atau bisa disebut media yang berfungsi menghantarkan pemakai untuk memakai sarana new media itu sendiri.

-           Pemakai, merupakan orang yang berperan sebagai konsumen atau user dari sebuah sarana media baru atau new media yang berfungsi untuk memakai new media. Karena sarana dibuat pasti ada yang berperan sebagai user atau pengguna.

Aplikasi new media terdapat cukup banyak beberapa diantaranya adalah, sebagai berikut :



- Wikipedia, merupakan  sumber berita yang sudah terangkum dalam satu website yaitu di dalam wikipedia tersebut. Dan sudah mulai populer dan mempunyai banyak pengunjung di dalam websitenya.

-           Youtube, merupakan salah satu web berbagi video yang dibuat oleh tiga mantan karyawan PayPal pada februari 2005. Situs ini memungkinkan pengguna untuk mengunggah, menonton dan berbagi video. Berisi video klip, film, musik, blog video, video orisinal, video pendek dan video pendidikan.

-           Line, merupakan sebuah aplikasi yang berfungsi untuk mengirim pesan antar sesama pengguna line. Selain berfungsi untuk mengirim pesan, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk mengirim video, foto, berkas dan lain sebagainya. Selain untuk berkirim kirim sesama pengguna line, aplikasi ini juga berisi sebuah tab yang digunakan untuk membaca berita. Dalam aplikasi ini anda juga dapat menyertakan foto dan pesan status pada beranda milik anda. Saya cukup senang dengan adanya aplikasi yang satu ini karena saya juga merupakan user dari aplikasi yang satu ini.

-           Google, merupakan suatu web besar yang dapat diakses kapanpun dimanapun dan dengan siapapun anda berada asalkan anda dapat terhubung dengan internet. Di dalam google ini anda dapat mencari sesuatu apapun mulai dari hal kecil sampai dengan hal besar dan dari mulai hal mudah sampai dengan hal yang rumit. Aplikasi ini sangat membantu terutama dikalangan pelajar dan mahasiswa. Saya sendiri sangat merasa terbangtu dengan adanya aplikasi yang satu ini, karena saya dapat menyelesaikan tugas tugas saya sebagian besar dapat di temukan dalam aplikasi ini. Karena aplikasi ini paling sering digunakan, mungkin aplikasi yang satu ini mendapatkan rating paling tinggi jika dibandingkan dengan aplikasi aplikasi yang lainnya.

Referensi, berikut ini daftar url yang menjadi inspirasi saya untuk membuat sebagian dari tulisan diatas. Daftarnya yaitu sebagai berikut :

-           https://id.wikipedia.org/wiki/LINE
-           https://id.wikipedia.org/wiki/YouTube
-           http://cecepmauludin.blogspot.co.id/
-  http://hilmandroid.blogspot.co.id/2013/11/new-media-definisi-manfaat-komponen-dan.html
-           https://www.google.co.id/search?q=new+media&tbm=isch&tbo=u&source

Demikian kiranya tulisan yang sudah saya buat, jika ada kekurangan saya mohon maaf kepada anda sekalian para pembaca. Cukup sekian dan saya mengucapkan trimakasih.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar